Batasan Tubuh Manusia

Berapa lama manusia bisa bertahan tanpa makan dan tanpa minum? Fakta menariknya, manusia dapat bertahan jauh lebih lama tanpa makan daripada tanpa minum. Secara medis, dokter juga setuju dengan hal ini.

Manusia sangat membuhkan air dalam hidup, karena setiap sel tubuh memerlukannya, selain itu setiap saat kita juga selalu kehilangan cairan dengan cara berkeringat, buang air, bahkan bernafas.

Selain ketahanan tanpa makan dan minum. Manusia masih memiliki berbagai ketahanan tubuh seperti ketahanan terhadap ketinggian, penyelaman, menahan nafas, kehilangan darah, dan banyak lagi!

Berikut ini adalah fakta unik mengenai batas-batas ketahanan tubuh manusia terhadap panas tubuh, air dingin, kelaparan, kekurangan oksigen dan lainnya.

sumber ilustrasi

Panas tubuh: 42° C

Saat suhu tubuh manusia berada pada angka 42° celius, heatstroke (serangan panas) tidak bisa dihindarkan dan dapat berakibat fatal.

Air dingin: 4,4° C

Air akan menghilangkan panas tubuh. Manusia hanya dapat bertahan selama 30 menit di dalam laut dengan suhu 4,4° celcius.

Udara panas: 149° C

Di dalam gedung yang terbakar atau di dalam lubang tambang orang dewasa hanya dapat bertahan selama 10 menit pada suhu udara 149° celcius. Sedangkan anak kecil akan segera menyerah pada suhu udara 120°.

Ketinggian: 15.000 kaki

Tingkat kesadaran akan memudar bagi kebanyakan orang pada ketinggian 15.000 kaki. Namun demikian peduduk dataran tinggi telah beradaptasi dengan memiliki paru-paru yang lebih besar dan sel darah merah yang lebih banyak, karenanya mereka dapat bertahan.

Kelaparan: 45 hari

Jika seseorang kehilangan 30% dari berat badannya, ajal akan semakin dekat. Meskipun biasanya penyakit akan muncul dan mungkin membunuh lebih cepat sebelum seseorang mati karena kelaparan.

Menyelam: 282 kaki

Saat menyelam tanpa peralatan selam, kebanyakan orang akan pingsan pada waktu di bawah 2 menit sebelum mencapai 60 kaki. Namun seorang penyelam terbaik bisa mencapai 282 kaki sebelum akhirnya pingsan.

Kekurangan oksigen: 11 menit

Biasanya kebanyakan orang hanya akan bertahan 2 menit tanpa oksigen. Dengan latihan, manusia bisa menahan nafasnya sampai mendekati 11 menit.

Kehilangan darah: 40%

Manusia masih bisa selamat jika kehilangan darahnya sebanyak 30%. Setelah kehilangan 40% darah, seseorang harus segera membutuhkan transfusi darah.

Dehidrasi: 7 hari

Setiap sel tubuh manusia membutuhkan air. Tanpa mengganti kebutuhan cairan yang hilang setiap hari, seseorang hanya dapat bertahan paling lama 7 hari.

8 komentar untuk "Batasan Tubuh Manusia"

  1. menjadi tambahan wawasan untuk saya nih mas tentang fakta2 menarik seputar batasan kekuatan tubuh

    BalasHapus
  2. seringkali melakukan hal-hal ekstrim saat bekerja mencari nafkah keluarga, sering kali melupakan batasan tubuh pada batas toleransinya, mau berhati-hati ah

    BalasHapus
  3. Terkadang di luar nalar dan perhitungan bisa terjadi ya mas, orang masih bisa bertahan karena adanya keajaiban :)

    BalasHapus
  4. ternyata manusia juga bisa bertahan walau dalam keadaan udara 149 derajat selsius ya mas... gimana tuh panasnya...

    BalasHapus
  5. Wah berarti selama 45 hari karena kelaparan kita bisa mnggal ya. Waktu yg cukup lama ya mas. Saya kira sekitar 3 hari hhehe

    BalasHapus
  6. tubuh ternyata memiliki batasan2 kekuatan ya
    kalau dihubungkan dengan puasa yang hanya menahan lapar minum sehari saja, ternyata jauh banget dengan batasan maksimal lapar 45 hari dan minum 7 hari :)

    BalasHapus
  7. subhanallah..!
    manusia juga dilengkapi dgn isnting survive,..
    kalo kita tlah mengetahui hali seperti inh..yaa tinggal bagaimana menyiasatinya ya Mas Dok?

    BalasHapus
  8. muantab...singkat tapi sangat bermanfaat. saya dulunya tergabung dalam mapala, dan pengetahuan ini sangat di butuhkan sebagai modal survival di alam bebas. karena kalau kita tidak memahami ketahanan dan kekurangan tubuh kita, akibatnya bisa sangat fatal gan, yaitu kematian. saya langsung CTRL + D artikel ini. makasih infonya.

    BalasHapus